
SUNGAILIAT, INLENS.id – Penjabat (Pj.) Bupati Bangka, Isnaini, mengajak masyarakat Kabupaten Bangka untuk menjaga eksistensi nilai-nilai kebudayaan daerah. Menurutnya, keberadaan kearifan lokal Bumi Sepintu Sedulang menjadi bagian penting dalam membangun identitas masyarakat yang berakar pada adat istiadat. Hal tersebut disampaikannya dalam acara pengukuhan kepengurusan Lembaga Adat Melayu Bangka, Kamis (23/01/2024), di OR Kantor Bupati Bangka.
“Menjaga adat istiadat adalah bentuk nyata melestarikan kearifan lokal dan keberagaman yang menjadi ciri khas kita,” ujar Isnaini.
Lebih lanjut, Isnaini menyampaikan bahwa kearifan lokal memiliki peran strategis dalam menjaga harmoni sosial di tengah masyarakat yang majemuk. Ia menekankan pentingnya peran lembaga adat sebagai wadah untuk menghidupkan kembali nilai-nilai budaya yang mungkin mulai tergerus oleh perkembangan zaman.
Pentingnya Pelibatan Generasi Muda
Dalam sambutannya, Isnaini juga menyoroti pentingnya melibatkan generasi muda dalam pelestarian budaya. Ia menyatakan bahwa perkembangan teknologi tanpa diiringi dengan nilai-nilai budaya dapat membawa dampak negatif pada karakter generasi penerus.
“Kita harus melindungi generasi muda dari dampak buruk kemajuan teknologi. Melalui lembaga adat ini, mari kita bersama-sama menjaga nilai-nilai kebudayaan yang menjadi warisan leluhur,” tegasnya.