AdventorialBeritaDaerahPangkalpinangPT Timah

Ciptakan Lingkungan Kerja Aman dan Produktif, Dirut PT Timah Ingatkan Mitra Usaha Patuhi K3

PANGKALPINANG, INLENS.id – Direktur Utama PT Timah, Ahmad Dani Virsal mengingatkan kepada mitra usaha perusahaan untuk mematuhi keselamatan dan kesehatan kerja (K3). Sebab, komitmen PT Timah dalam meningkatkan keselamatan dan kesehatan kerja (K3) tidak hanya dilakukan di lingkungan internal perusahaan, namun juga berlaku bagi mitra usaha perusahaan.

Dalam berbabagi kesempatan Manajemen PT Timah Tbk kerap mengimbau mitra usaha untuk senantiasa menerapkan prinsip-prinsip K3 dalam setiap aktivitas operasionalnya.

Ahmad Dani Virsal menegaskan bahwa penerapan K3 bukan hanya kewajiban hukum, tetapi juga komitmen bersama untuk menciptakan lingkungan kerja yang aman, sehat, dan produktif bagi seluruh pekerja serta pemangku kepentingan lainnya.

Baca juga  PT Timah dan Dinkes Beltim Gelar Penyuluhan Gizi dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

“Kami mengajak seluruh mitra usaha untuk lebih disiplin dalam menerapkan standar keselamatan kerja. Kecelakaan kerja dapat dicegah jika setiap individu dan perusahaan memiliki kesadaran yang tinggi terhadap pentingnya K3,” katanya.

Langkah konkret dalam mendukung implementasi K3, PT Timah secara rutin mengadakan pelatihan dan sosialisasi terkait prosedur keselamatan kerja kepada mitra usaha.

1 2Laman berikutnya

Related Articles