BeritaNasionalOlahraga

Resmi Diperkenalkan Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert: Saya Suka Permainan Sepak Bola Menyerang

JAKARTA, INLENS.id PSSI resmi memperkenalkan pelatih Timnas Indonesia Patrick Kluivert di Hotel Mulia Jakarta, Minggu (12/1/2025). Pelatih asal Belanda tersebut dikontrak dua tahun dari 2025 hingga 2027 dengan opsi perpanjangan kontrak.

Patrick nanti akan didampingi oleh dua asisten pelatih yakni Alex Pastoor dan Denny Landzaat. Pri kelahiran 1 Juli 1976 tersebut akan mengusung permainan menyerang di Timnas Indonesia. Pendekatan taktik seperti itu yang akan coba diterapkan Patrick.

“Yang paling penting adalah saya suka permainan sepak bola menyerang. Saya familiar dengan segala sistem. Saya pernah jadi asisten Louis van Gaal di (Piala Dunia) 2014. Saya suka 4-3-3, tapi tergantung tentang pemain nyaman di mana. Saya bisa implementasikan gaya apa pun. Dalam sepak bola, Anda harus dinamis dan mengombinasikan banyak hal,” kata Patrick dikutip dari pssi.org, Rabu (15/1/2025).

Baca juga  Andai Shin Tae-yong Gagal di Piala AFF 2024?

Dia menuturkan semua pemain dan tim pelatih memiliki tujuan yang sama yakni lolos ke Piala Dunia 2026.

“Target pertama adalah langsung memberikan efek positif pada empat pertandingan tersisa pada kualifikasi Piala Dunia 2026,” tuturnya.

Dia menjelaskan semua pemain baik itu lokal atau diaspora harus tampil sebagai sebuah tim, dan pemain lokal sama pentingnya dengan pemain abroad di Timnas.

1 2Laman berikutnya

Related Articles