BeritaNasionalOlahraga

Soal Target Timnas Indonesia U-22 di Piala AFF 2024, Ini Pengakuan Pratama Arhan

INLENS.id – Bek Timnas Indonesia U-22 Pratama Arhan mengatakan dirinya mengikuti saja arahan Shin Tae-yong terkait target skuad Garuda di Piala AFF 2024.

Timnas Indonesia akan kembali berlaga di ajang regional ASEAN. Mereka bakal terjun di Piala AFF 2024 yang berlangsung dari tanggal 8 Desember 2024 sampai 5 Januari 2025.

10 negara akan bersaing menjadi yang terbaik. 10 negara itu dibagi ke dalam dua grup yakni A dan B.

Timnas Indonesia sendiri tergabung di Grup B. Mereka akan bersaing melawan Laos, Myanmar, Filipina, dan Vietnam.

Soal Target Timnas Indonesia U-22 di Piala AFF 2024, Ini Pengakuan Pratama ArhanSoal Target Timnas Indonesia U-22

Shin Tae-yong memutuskan tak menurunkan tim senior Indonesia di Piala AFF 2024 ini. Ia memilih menerjunkan para pemain muda yang masuk skuad Timnas Indonesia U-22.

Baca juga  Andai Shin Tae-yong Gagal di Piala AFF 2024?

Di sisi lain tim-tim lawan masih memanggil para pemain seniornya. Tentu saja laga-laga di Piala AFF 2024 ini bakal berat bagi skuad Merah Putih.

Pratama Arhan lantas ditanya apa target Timnas Indonesia U-22 sekarang ini, mengingat pemain yang diterjunkan adalah pemain muda. Ia mengaku bahwa targetnya sama dengan apa yang ditargetkan oleh Shin Tae-yong.

1 2Laman berikutnya

Related Articles