Belitung TimurBerita

Silaturahmi FPTI Beltim dengan Ketua Umum Baru, Kapolres AKBP Indra F Dali Muthe

MANGGAR, INLENS.id – Para pengurus dan atlet Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) Kabupaten Belitung Timur mengadakan silaturahmi dengan Ketua Umum FPTI Beltim, AKBP Indra F. Dali Muthe, di Pendopo Joglo Patriatama Polres Beltim, Kamis (9/1/2024). Pertemuan ini menjadi momen pertama sejak Indra resmi menjabat sebagai Kapolres Belitung Timur.

Acara tersebut dihadiri Ketua Harian FPTI Beltim, Aristo Yulizar, Kepala Bidang Pengembangan Bakat Olahraga dan Prestasi Dinas Kepemudaan dan Olahraga, Sarlis, Pelatih Utama FPTI Arief Gunawijaya, serta puluhan atlet dari kategori senior dan junior. Sejumlah perwira dari Polres Beltim juga turut meramaikan acara silaturahmi tersebut.

Baca juga  364 Peserta Mengikuti Tes SKD CPNS Pemkab Beltim

Jabatan Ketua Umum FPTI Beltim selama bertahun-tahun memang selalu dipegang oleh Kapolres Beltim. Hal ini menjadikan posisi tersebut tidak hanya simbolis, tetapi juga sebagai amanah yang membawa tanggung jawab besar.

Bagi AKBP Indra, jabatan ini memiliki nilai emosional tersendiri. “Saat SMP di Sumatera Barat, saya sering berteduh di bawah dinding panjat tebing. Rasanya ingin sekali mencoba, tetapi karena keterbatasan ekonomi, saya hanya bisa melihat dari jauh,” kenang Indra.

1 2Laman berikutnya

Related Articles