Satpol PP Bangka Selatan Gelar Patroli Malam Minggu

TOBOALI, INLENS.id – Dalam rangka menjaga ketertiban dan ketenteraman umum, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Bangka Selatan melaksanakan patroli keliling pada Sabtu (4/1/2025) malam. Patroli ini difokuskan di kawasan wisata Himpang Lime Habang dan area Pedagang Kaki Lima (PKL) di sepanjang Jalan Sudirman, Toboali.
Kegiatan ini dilakukan sebagai langkah preventif untuk menciptakan suasana aman dan nyaman bagi masyarakat yang beraktivitas di malam Minggu. Kepala Bidang Penertiban dan Ketenteraman Umum Satpol PP Bangka Selatan, Asep Muharam, menjelaskan bahwa patroli ini rutin dilakukan terutama pada akhir pekan, mengingat tingginya aktivitas masyarakat di kawasan wisata dan sekitar PKL.
“Kami mengadakan patroli malam untuk menjaga ketertiban umum, khususnya di kawasan wisata dan area Pedagang Kaki Lima yang ramai dikunjungi masyarakat. Hal ini penting untuk memastikan tidak ada gangguan atau potensi masalah yang bisa merugikan pengunjung maupun pedagang,” ujar Asep.
Patroli ini melibatkan 10 personel Satpol PP yang bergerak menggunakan kendaraan dinas roda empat. Para petugas memantau situasi di lapangan, memastikan area tetap kondusif, serta memberikan teguran kepada pihak-pihak yang melanggar aturan.
“Kami membawa satu unit mobil dinas dengan 10 personel. Delapan orang duduk di belakang, sementara dua orang berada di bagian depan bersama sopir. Dengan formasi ini, kami dapat bergerak cepat ke lokasi-lokasi yang membutuhkan pengawasan,” jelas Asep.