Belitung TimurBerita

Pemkab Belitung Timur Gelar Apel Kerja Perdana Awal Tahun 2025 Bersama ASN dan Calon PPPK

MANGGAR,INLENS.id – Ribuan pegawai mengikuti Apel Kerja Perdana bersama seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Belitung Timur (Pemkab Beltim) pada Kamis (02/01/2025) pagi, yang digelar di halaman Kantor Bupati Beltim. Selain para pegawai ASN, sebanyak 1300 calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di Kabupaten Beltim yang lulus seleksi 2024 juga diwajibkan mengikuti apel tersebut. Para calon PPPK tersebut tampak mengenakan pakaian putih hitam, berbeda dengan ASN yang mengenakan pakaian Korpri.

Apel yang dipimpin langsung oleh Bupati Beltim, Burhanudin, ini menjadi momen penting dalam rangka menyambut tahun baru 2025 dan juga untuk menyemangati seluruh pegawai dalam memulai kerja di awal tahun. Dalam kesempatan tersebut, Bupati Burhanudin menyampaikan bahwa penerimaan 1.358 formasi PPPK yang dilakukan oleh Pemkab Beltim memerlukan komitmen dan pengelolaan yang maksimal. Pemkab Beltim telah mengalokasikan anggaran yang cukup besar untuk merekrut para calon PPPK ini, sehingga Bupati meminta agar seluruh pegawai, terutama pegawai honorer yang akan diangkat menjadi PPPK, dapat menghargai kebijakan ini dengan meningkatkan kinerja mereka.

“Saya berpesan kepada seluruh pegawai, baik yang sudah menjadi ASN maupun calon ASN, untuk terus meningkatkan kompetensi dan kapabilitasnya. Kita harus mampu menghadapi tantangan tugas yang semakin kompleks. Program pengembangan karir dan pemberian reward and punishment harus diterapkan dengan adil dan konsisten. Kita harus menciptakan lingkungan kerja yang kondusif agar setiap pegawai dapat memberikan kinerja terbaiknya,” ujar Burhanudin, yang akrab disapa Aan, dalam sambutannya.

Baca juga  80 Guru di Beltim Ikuti Pelatihan Gernas Tastaka

Dalam arahannya, Bupati Burhanudin menegaskan bahwa pengangkatan PPPK ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas pelayanan publik di Kabupaten Belitung Timur. Ia menyebutkan bahwa pelayanan publik merupakan inti dari pemerintahan, dan kualitas pelayanan yang baik akan meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap pemerintah. Untuk itu, ia mengajak semua pegawai untuk terus bekerja keras dalam meningkatkan tata kelola pemerintahan yang lebih efektif dan efisien.

“Kita harus terus meningkatkan tata kelola pemerintahan yang baik. Penerapan prinsip good governance harus dilaksanakan dalam setiap aspek penyelenggaraan pemerintahan. Transparansi dan akuntabilitas harus menjadi nilai dasar dalam setiap kegiatan pemerintah. Selain itu, pengawasan internal harus diperkuat agar penyimpangan dan penyalahgunaan wewenang dapat dicegah,” kata Aan.

Pemerintah Kabupaten Belitung Timur sendiri mencatatkan penerimaan PPPK terbanyak di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, dengan jumlah 1.358 formasi. Angka ini jauh lebih tinggi dibandingkan dengan kabupaten/kota lain di provinsi tersebut, seperti Kabupaten Bangka Selatan yang hanya membuka 975 formasi, Pemprov Bangka Belitung yang hanya membuka 500 formasi, serta daerah lainnya. Dengan jumlah formasi yang besar, Pemkab Beltim berharap dapat memberikan kesempatan lebih luas kepada masyarakat untuk bekerja di lingkungan pemerintah dan mengisi posisi-posisi strategis di berbagai sektor pelayanan publik.

1 2Laman berikutnya

Related Articles